Asah Skill Digitalisasi di Kalangan Santri, HMJ IQTAF Adakan DIGITAF


Cirebon, IqtafNews. Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir (HMJ IQTAF) IAIN Syekh Nurjati Cirebon mengadakan acara Seminar dan Pelatihan Digital Iqtaf (Digitaf) pada Sabtu-Minggu, 22-23 Oktober 2022.

Acara tersebut mengusung tema 'Implementasi Peran Santri dalam Mewujudkan Dunia Digitalisasi' dengan materi pertama membahas mengenai 'Sistematika Berdakwah di Era Digital' yang dibawakan oleh Dr. Didi Junaedi, M.A. dan 'Konten Narasi Islami' yang dibawakan oleh Masyhari, Lc., M.H.I.

Disambung materi hari kedua ialah teori-praktik (pelatihan) 'Santri Cakap Jurnalistik' yang dibawakan oleh M. Alif Santosa selaku Pimpinan Redaksi kabarcirebon.com dan 'Santri Melek Digital Melalui Desain Grafis' yang dibawakan oleh Rendi Saiful Azid selaku Relawan TIK Kota Cirebon.

Acara tersebut resmi dibuka oleh Ketua Umum HMJ IQTAF pada Sabtu, 22 Oktober 2022.

Dalam sambutannya, Ketua Pelaksana, Faisal Makarim Zuhdi mengatakan bahwa pentingnya keahlian digitalisasi untuk bisa bersaing di era digital yang kian menduduki eksistensi dunia.

"Belajar digitalisasi itu penting bagi dunia, sama halnya belajar agama untuk akhirat. Kita harus siap menatap dunia baru dengan teknologi, misalnya dengan bermodalkan skill (keahlian) seperti desain grafis, dan lain sebagainya," ucap Faisal. 

"Semoga karib-karib mahasiswa baru bisa istiqomah untuk mengikuti acara-acara di HMJ. Akhir kata, jadikan semua hal sebagai pelajaran, pengalaman, dan perbaikan," tambahnya.

Tidak jauh berbeda, Ketua Umum HMJ IQTAF, Alfath Pangestu Danar menyampaikan pentingnya acara tersebut demi mengasah skill peserta dalam menyambut dan berperan untuk masa depan yang lebih canggih.

"Dalam acara ini, pelatihan digitalisasi itu penting untuk menyambut masa depan. Misalnya karib-karib akan mengasah keahlian jurnalistik, dakwah digital, konten narasi islami, dan desain grafis yang akan dipelajari di sini," ujar Alfath.

Di samping itu, Alfath menyampaikan latar belakang terbentuknya acara tersebut yakni sebagai peringatan Hari Santri Nasional 2022 yang bertepatan pada tanggal 22 Oktober, dengan tujuan santri cakap digital dan bisa bersaing di era baru.

"Selanjutnya kita ini melaksanakan seminar dan pelatihan digitalisasi dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional. Menurut Dr. K.H. Abun Bunyamin, M.A selaku Rois Syuriah PWNU Jawa Barat, mendefinisikan santri dalam empat artian dan mencakup dari kata santri itu sendiri. Sin itu sabiqul khairat (berlomba-lomba dalam kebaikan), nun itu naibul 'ulama (pengganti/regerenasi para ulama), ta itu tarkul ma'ashi (meninggalkan maksiat), dan ra itu ridhallahi (diridhai Allah). Dan keempat-empatnya mencakup hal-hal sebagai tujuan dalam acara tersebut," tambahnya. (Dila)






Name

Administrasi,3,Al-Quran,43,Artikel,88,Bakti Sosial,1,Bedah Buku,1,Cara Kirim Tulisan Ke Web HMJ IQTAF Senja Cirebon,50,cerpen,1,cinta,1,digital,4,esai,3,Fiksi,9,Fiksi Lainnya,1,fiqh,2,fkmthi,19,Futs,1,Hafalan,3,Harlah,15,iaincirebon,19,iat,27,iqtaf,22,Iqtaffestx,8,Iqtaffestxi,6,Kajian,10,kaligrafi,1,Kelas Jurnalistik,3,kepemimpinan,2,Kewarganegaraan,2,Kewirausahaan,3,Kominfo,6,LDK,3,Lomba,1,Makrab,2,media massa,3,MHQ,2,Minat Bakat,4,Motivasi,4,MQK,2,MTQ,2,Mubes,1,News,116,Nonfiksi,28,nuzulul qur'an,3,Opini,1,PAO,10,PBAK,2,pelatihan,1,PENA KAMI,6,Pendidikan,1,Pengabdian Masyarakat,5,persidangan,2,Profil Jurusan Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir IAIN Syekh Nurjati Cirebon,1,Proker,2,puasa,1,public lecture,2,Puisi,20,Quotes,2,raker,5,Ringkasan Buku,1,santri,1,Sima'an,3,tafsirhadis,12,Upgrading,2,Webinar,16,Wisuda,1,
ltr
item
HMJIQTAFSENJA.COM | Platform Digital HMJ IQTAF IAIN Syekh Nurjati Cirebon: Asah Skill Digitalisasi di Kalangan Santri, HMJ IQTAF Adakan DIGITAF
Asah Skill Digitalisasi di Kalangan Santri, HMJ IQTAF Adakan DIGITAF
Asah Skill Digitalisasi di Kalangan Santri, HMJ IQTAF Adakan DIGITAF
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiN2CFOJbWwaIgymDLsy-B9Qmzgy-IzFDpCxS_hMsQGVfOd786M-N5YKd5hG5zhhYYda3hDhCeCmnAaEJd9oJiLNPse60-l8tgdVc7cPR10kSojsGLAjFTbMwtHAuWmHoUFx7KRNQ9Efh_BCN4K_q0JWZ0bQr8GSD34N6mLEXYsMbywlV8JzFesdvmB/s320/IMG-20221021-WA0027.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiN2CFOJbWwaIgymDLsy-B9Qmzgy-IzFDpCxS_hMsQGVfOd786M-N5YKd5hG5zhhYYda3hDhCeCmnAaEJd9oJiLNPse60-l8tgdVc7cPR10kSojsGLAjFTbMwtHAuWmHoUFx7KRNQ9Efh_BCN4K_q0JWZ0bQr8GSD34N6mLEXYsMbywlV8JzFesdvmB/s72-c/IMG-20221021-WA0027.jpg
HMJIQTAFSENJA.COM | Platform Digital HMJ IQTAF IAIN Syekh Nurjati Cirebon
https://www.hmjiqtafsenja.com/2022/10/asah-skill-digitalisasi-di-kalangan-santri-hmj-iqtaf-adakan-digitaf.html
https://www.hmjiqtafsenja.com/
https://www.hmjiqtafsenja.com/
https://www.hmjiqtafsenja.com/2022/10/asah-skill-digitalisasi-di-kalangan-santri-hmj-iqtaf-adakan-digitaf.html
true
7562635208007576303
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DIREKOMENDASIKAN UNTUK ANDA LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy